KATA PENGANTAR DARI PERGERAKAN INDONESIA UNTUK SEMUA
KATA PENGANTAR DARI PERGERAKAN INDONESIA UNTUK SEMUA
ENSIKLOPEDIA ISLAM ONLINE adalah upaya Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) untuk memberikan rujukan otoritatif tentang islam.
Kami di PIS percaya bahwa pengetahuan adalah kunci peradaban. Pengetahuan, ide, gagasan, wacana yang ada dalam kepala manusia yang menentukan bagaimana individu dan masyarakat berperilaku.
Radikalisme, eksklusivisme, sikap anti-toleran dimulai oleh apa yang diketahui dan diyakini manusia di dalam dirinya. Karena itu bangsa Indonesia membutuhkan pencerahan dan pencerahan Indoensia membutuhkan rujukan pengetahuan.
Salah satu ancaman terbesar bagi Indonesia adalah tumbuhnya wawasan dan pendekatan keagamaan yang sempit dan tidak rasional.
Karena itu diperlukan sebuah rujukan pengetahuan yang otoritatif untuk membantu masyarakat – yang bagian terbesarnya beragama Islam – mempelajari Islam sebagai ajaran yang inklusif, terbuka dan tidak tunggal.
Sebuah Ensiklopedia yang dapat dengan mudah diakses oleh seluruh masyarakat adalah salah satu jawaban yang diperlukan.
Namun Ensiklopedia ini tidak dapat disusun dan ditulis secara sembarangan.
Sebuah ensiklopedia yang otoritatif harus melibatkan para penulis yang memiliki wawasan pengetahuan luas dan mendalam.
Masyarakat Indoensia beruntung bahwa sudah hadir rangkaian Ensiklopedi Islam yang diterbitkan PT ICHTIAR BARU VAN HOEVE (IBVH).
Dalam kurun waktu hampir 20 tahun, IBVH telah menerbitkan  Ensiklopedi Islam (1994 dan edisi revisinya terbit pada 2003), Ensiklopedi Hukum islam (1997), Ensiklopedi Tematis Dunia Islam (2007), Ensiklopedia Islam untuk Pelajar (2001), Aku Tahu Islam (2007), serta Haji dan Umrah: Ibadah, Ziarah, Wisata (2011).Â
PIS memperoleh kehormatan untuk menerbitkan Ensiklopedi Islam dalam format digital. Penggagas Ensiklopedi Islam serta pemilik dan Direktuir Utama IBVH, Loek Pasmans menyerahkan hak publikasi seri Ensiklopedi Islam kepada PIS.
Pasmans sudah kembali ke negara asalnya, Belanda. Dia sangat gembira bila rangkaian Ensiklopedi ini bisa tetap dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat Indonesia.
Sebagai langkah pertama, PIS menerbitkan versi digital dari Ensiklopedi Islam edisi revisi 2003. Versi aslinya terdiri dari 8  jilid, setebal 2.500 halaman, dan terdiri dari 1,324 entri. Penulisannya melibatkan puluhan penulis ahli mengenai agama Islam, dipimpin oleh Prof. Dr. Azyumardi Azra. Perubahan minor dilakukan terhadap judul, dari Ensiklopedi menjadi Ensiklopedia.
Ensiklpedia Islam online ini akan terus dikembangkan. Akan ada pembaruan dan penambahan entri baru. Untuk itu PIS bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta dengan Maarif Institute.
Semoga kehadiran Ensiklopedia Islam dapat membantu masyarakat Indonesia untuk mempelajari Islam dengan cara yang mendalam, inklusif, dan terbuka.
Â
Ade Armando
Ketua Pergerakan Indonesia untuk Semua